Jumat, 27 November 2009

BakSos PC IMM Klaten (Manjalin Ukhuwah Masyarakat)

Ucap Syukur kepada Allah swt yang telah memberikan kekuatan kepada kita semua atas segala nikmat serta taufiknya sehingga kita dapat melaksnakan kegiatan Bakti Sosial yang dilaksanakan Jum'at - Sabtu, 27-28 November 2009 di Pendem, Jarum, Bayat, Klaten dengan tema "Menjalin Ukhuwah Menepis 'Adawah".

Bakti Sosial ini dilaksanakan PC IMM Klaten untuk lebih bisa menjalin ukhuwah dan Dakwah Islamiyah di masyarakat Pendem, Jarum, Bayat, Klaten. Acara ini bersamaan dengan adanya hari Raya Idul Adha yang mana kami juga melaksanakan pembagian daging hewan kurban kepada masyarakat. Selain pembagian daging hewan Kurban, kami juga mengadakan lomba buat anak-anak TPA. Diantara Lomba-lomba yang kami adakan buat anak-anak TPA yaitu : Lomba Cerdas Cermat Agama Islam, Lomba Qiroatil Qur'an, Lomba Tata Cara Sholat yang benar, dan Lomba Lari Malaikat.

Tidak hanya itu saja, kami juga mengadakan periksa kesehatan dan pengobatan gratis yang dibantu oleh temen-temen Mahasiswa STIKES Muhammadiyah Klaten serta di dampingi oleh Dosen yang bersangkutan serta di dampingi oleh Puskesmas setempat. Pelaksanaan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis dilaksanakan setelah pembagian daging Hewan Kurban, tepatnya setelah sholat ashar.

Antusias dan respon dari masyarakat setempat sangat bagus, dan ada yang merasa sangat senang dengan adanya BakSos yang tengah kami laksanakan di tempat itu, karena mempunyai pengaruh dari masyarakat pentingnya hidup sehat dan pentingnya menjalin ukhuwah di antara sesama serta pentingnya hidup rukun dan saling tenggang rasa di dalam masyarakat.

Malamnya setelah sholat isya' kami mengadakan Pengajian Akbar dengan pembicara beliau Bp. Drs. H. Ngadimin yang dilaksanakan di Masjid Maghfirah Pendem. Kami tengah mengundang masyarakat bersamaan tadi siang memberikan daging korban kepada mereka.

dan Akhirnya demikian kegiatan Bakti Sosial kali ini, semoga banyak manfaatna yang bisa petik bersama dan sebagai pelajaran buat kita semua, semangat buat PC IMM Klaten, Hidup PC IMM Klaten, Selalu berusaha dan berjuang untuk Islam...fastabiqul qhairat.....Share/Bookmark

Tidak ada komentar: